Pemerintahan melalui Kementerian Kesehatan secara resmi menerbitkan data dan informasi terkait situasi COVID-19 di Indonesia. Informasi dan data tentang situasi Covid-19 ini dibagi menjadi tiga kategori yaitu jumlah orang yang positif COVID-19, jumlah orang yang sembuh (Positif COVID-19), serta jumlah orang yang Meninggal (Positif COVID-19). Situasi yang berkembang saat ini terkait COVID-19 mendorong Universitas Pendidikan Indonesia mengambill sejumlah langkah untuk membantu mengatasi situasi tersebut. Langah cepat yang sudah dilakukan dalam bentuk penerbitan kebijakan akademik dan non akademik, sosialisasi tanggap darurat, pembentukan tim satgas COVID-19 dan penciptaan produk dalam rangka tanggap darurat terhadap pandemic COVID-19.
Secara resmi tim satgas COVID-19 di bawah arahan langsung Rektor UPI Prof. Dr. R. Asep Kadarohman, M.Si, Penanggung Jawab Wakil Rektor Bidang Riset, Kemitraan, dan Usaha Prof. Dr. H. Didi Sukyadi, M.A dan dipimpin langsung oleh Prof. Aan Komariah, M.Pd. Sampai saat ini, sejumlah langkah telah dilakukan oleh tim satgas. Salahsatu langkah tim satgas dengan meluncurkan disinfectant gate.
Produk disinfectant gate merupakan karya dari tim satgas dalam rangka tanggap darurat terhadap penyebaran COVID-19. Karya disinfectant gate sedang dalam proses pembuatan dan direncanakan akan dipasang sebanyak empat unit di gerbang depan untuk jalur kendaraan mobil dan di gerbang depan untuk jalur kendaraan motor. Inovasi disinfectant gate dikembangkan dengan mengkombinasikan bahan besi untuk kerangka pintu yang diinisasi oleh Dr. Eng Beta Paramita, S.T., M.T, beserta dosen dan mahasiswa Program Studi Aristektur FPTK UPI yang tergabung dalam PT Art Dezain Arsitektur dan dilengkapi dengan cairan disinfectant yang dikembangkan oleh Fitri Khoerunnisa, S.Pd., M.Si. Ph.D yang merupakan dosen kimia FPMIPA UPI.
Guna melengkapi tanggap darurat COVID-19 tim satgas Universitas Pendidikan Indonesia juga meluncurkan produk wastafel portable.
Produk ini dikembangkan bagi masyarakat yang masih melakukan aktivitas
di luar ruangan agar terhindar dari bahaya COVID-19. Sesuai kebijakan
pemerintahan Indonesia, sampat saat ini tidak mengambil kebijakan lockdown. Pemerintah
saat ini sedang fokus pada percepatan penanganan COVID-19. Walaupun
demikian, pemerintah Indonesia melakukan himbauan kepada masyarakat
untuk tetap berada di rumah baik untuk bekerja maupun dalam aktivitas
pembelajaran sekolah dan perkuliahan. Produk wastafel portable ini
dikembangkan tim satgas UPI untuk membantu masyarakat yang masih
beraktivitas diluar rumah dan berada disekitar lingkungan UPI dan lainya
dalam rangka upaya kepedulian terhadap masyarakat dalam pencegahan
COVID-19. Sumber: http://berita.upi.edu