Hersyanda Putra Adi Wisudawan Terbaik Tingkat Prodi Teknik Elektro : Aktif didalam dan luar Kampus

12 October, 2021
41

"Selalu beri 101%" dan "hasil akan linear dengan usaha", adalah dua motto hidup yang selalu dipegang oleh Hersyanda Putra Adi (22) di dalam setiap kegiatannya. Melalui dua prinsip yang dipegangnya ini, akhirnya dapat membawanya menyelesaikan Pendidikan S1 dan meraih gelar Sarjana Teknik dengan indeks prestasi 3,83 / Cumlaude dan dinobatkan sebagai Wisudawan Terbaik Program Studi Teknik Elektro pada Wisuda UPI periode III tahun 2021.

"Menyelesaikan tugas akhir tepat waktu dalam keadaan pandemi ini sejujurnya cukuplah berat. Dikarenakan selain terbatasnya akses ke laboratorium untuk penggunaan alat yang cukup berpengaruh di proses penelitian, serta untuk menjaga agar tetap sehat dan semangat tetap tinggi juga tidak kalah mentantang. Namun apapun itu, tetap harus memberikan yang paling maksimal dan pantang menyerah. Oleh karena itu saya banyak berterima kasih kepada dosen pembimbing saya yaitu Agus Heri Setya Budi, S.T., M.T. dan Didin Wahyudin, S.Pd., M.T., Ph.D. Atas bimbingan dan dukungannya, akhirnya saya dapat menyelesaikan segalanya walaupun dengan banyak halangan ini,"kenangnya.

Hersyanda berhasil menyelesaikan studinya dalam waktu 4 tahun sejak diterima sebagai mahasiswa di UPI melalui jalur Seleksi Mandiri (SM) UPI pada tahun 2017. Selama kuliahnya, dari awal perkuliahan Hersyanda banyak membagi waktunya antara kegiatannya di kampus dan di luar kampus.

Di dalam kampus, Hersyanda mengikuti organisasi Institute of Electrical and Electronics Engineers / IEEE UPI Student Branch sebagai anggota. Aktivitas terakhir di IEEE UPI Student Branch yang dilakukannya merupakan ikut serta dalam kompetisi pemrograman IEEEXtreme 14 dengan hasil peringkat 10 nasional melalui tim Teknik Perkabelan, bersama dengan 2 anggota lain dari Departemen Pendidikan Teknik Elektro, di luar kampus, Hersyanda aktif mengelola usaha rumah produksi kecil yang dirintisnya dari tahun 2016 bersama dengan teman SMA nya yang dilakukan secara remote antara Bandung – Lampung.

"Saya mengucapkan banyak syukur kepada Allah SWT yang banyak memberikan saya nikmat dan kelancaran selama masa studi di UPI ini. Serta juga terima kasih kepada orang tua tercinta, saudara, sahabat, dan teman atas seluruh support, nasihat, perhatian, dan kasih sayangnya. Saya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh Dosen dan Staf di Departemen Pendidikan Teknik Elektro FPTK UPI, yang sudah banyak memberikan ilmu, bimbingan, dan pengalaman yang sangat berharga. Terima kasih banyak juga kepada seluruh teman seperjuangan dan khususnya para sahabat yang membuat masa kuliah saya menjadi sangat berkenang,"tutup Hersyanda.