Kuliah Umum Prodi PTO dan PT Cakra Jawara Tentang Tren Teknologi, Desain, dan Keberlanjutan Masa Depan Industri Alat Berat

12 January, 2024
49

PT Cakra Jawara memberikan kuliah umum kepada ratusan mahasiswa di Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Universitas Pendidikan Indonesia, Senin (16/10). Kuiah umum ini bertemakan "Tren Teknologi, Desain, dan Keberlanjutan Masa Depan Industri Alat Berat (Harmoni dalam Mengisi Peta Okupasi Industri Alat Berat melalui Peningkatan Kualitas Kemampuan Mahasiswa dalam Literasi, Kompetensi, dan Karakter)" yang bertempat di Auditorium FPTK.

Acara yang dipadati oleh ratusan mahasiswa dari FPTK khususnya program studi Pendidikan Teknik Otomotif dari berbagai angkatan ini diselenggarakan dari pukul 7.30 WIB sampai dengan 14.00 WIB. Kuliah umum diawali dengan sambutan dari Sriyono, M.Pd. selaku ketua panitia, dilanjutkan oleh Ketua Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif yaitu Dr. Ridwan Adam M.N., dan terakhir sambutan sekaligus pembukaan oleh Wakil Dekan FPTK Bidang Akademik Prof. Dr. Dedi Rohendi, M.T., 

PT Chakra Jawara sebagai anak perusahaan PT Mahadana Dasha Utama atau Mahadasha yang bergerak di bisnis dealer. Saat ini Chakra Jawara memegang lisensi eksklusif dealer truk berat IVECO, Mesin & Sprinkler FPT, serta sebagai partner ZF Service di Indonesia. Perwakilan PT Cakra Jawara selain menyampaikan materi mengenai profil perusahaan, disampaikan juga materi inti kuliah umum ini yaitu seputar dunia industri alat berat. Disampaikan oleh Hamid, S.Pd., MBA, jika lulusan perguruan tinggi harus memiliki beberapa kompetensi diantaranya pengetahuan teknis otomotif, trend dan inovasi, pemahanan sistem elektronika dan kelistrikan, keterampilan analisis dan evaluasi, pengetahuan tentang aplikasi kendaraan, pemahaman tentang standar emisi dan K3, keterampilan komunikasi, kemampuan riset dan pemantauan industri.

Pada akhir acara, ditutup dengan berdoa dan muhasabah bersama yang dipimpinan oleh Drs.Tatang Permana. “Diharapkan kuliah umum ini memberi dampak yang baik bagi mahasiswa dan program studi terkait mempersiapkan lulusannya”, tutupnya. (Kontributor Berita : Ramdhani)