Tim PPK Ormawa HMM FPTK UPI Lakukan Sosialisasi AWI (Agriculture With Internet of Things) di Desa Panjalu

13 October, 2022
36

Tim Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) Himpunan Mahasiswa Mesin Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan Universitas Pendidikan Indonesia (HMM FPTK UPI) merupakan salah satu tim yang berhasil mendapatkan hibah pendanaan pada program PPK Ormawa 2022.

PPK Ormawa merupakan serangkaian proses pembinaan Organisasi Kemahasiswaan oleh perguruan tinggi yang diimplementasikan dalam program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat. Program ini diselenggarakan oleh Kemendikbud ristek yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja perguruan tinggi dalam memperkuat kapasitas Ormawa agar mampu menjadi Organisasi Kemahasiswaan yang kompeten, modern, berkarakter, dan cinta tanah air. 

Pada tanggal 07 Agustus 2022, Tim PPK Ormawa HMM FPTK UPI yang terdiri dari Renaldy Adiansyah (Ketua Tim), Astri Irtiani Faujiah, Dwiki Ramadhani Fatah, Fikran Fauzul Zadi, Iqbal Sani Atmaja, Muhammad Fikkry Nursulaeman, Rumi, Siti Laily Masnah, Wahid Maulana, Airlangga Adi Satria, Alviana Afifah Rahmawati, Jaedin Muharjo Setiadji, Muhammad Hawari Hafidzan, Satria Tegar Santosa, Tsani Rifqi Dhonan dan PPK Ormawa melakukan sosialisasi mengenai AWI (Agriculture With Internet of Things) kepada masyarakat Desa Cipanjalu di halaman rumah bapak Dede selaku Ketua RW 09 Desa Cipanjalu. Kegiatan yang dibimbing oleh Dosen Pembimbing yakni Asep Hadian Sasmita, S.Pd., M.Pd., tersebut dihadiri oleh Bendahara Desa Cipanjalu, Ketua RT dan RW setempat, dan masyarakat. Bapak Cucu selaku Bendahara Desa Cipanjalu, mengatakan bahwa pada saat ini, Desa Cipanjalu sedang mengembangkan sektor pertanian khususnya dalam penanaman kopi. "Saya sangat mendukung program PPK Ormawa ini karena dapat memajukan sektor pertanian yang ada di Desa Cipanjalu serta berharap bahwa program ini dapat berjalan secara kontinu dan meluas ke berbagai daerah di Desa Cipanjalu,"ujar Cucu. 

Program yang diusung oleh Tim PPK Ormawa HMM FPTK UPI adalah AWI (Agriculture with Internet of Things). AWI merupakan teknologi penyiraman jarak jauh dan pengontrolan lahan berbasis IoT. Melalui teknologi AWI ini, penyiraman dan pemupukan pada lahan dilakukan menggunakan aplikasi. Dengan demikian, tidak perlu lagi untuk melakukan proses penyiraman secara konvensional karena melalui aplikasi AWI dapat diatur untuk jadwal penyiraman dan pemupukan lahan. Selain itu, terdapat sensor kelembapan tanah yang memberikan notifikasi pada aplikasi AWI jika tanah sedang kering untuk disiram.