Pengukuhan Guru Besar Prof. Dr. Drs. Jaja Kustija, M.Sc. dan Prof. Dr. Asep Yudi Permana, S.Pd., M. Des.

16 January, 2024
147

Universitas Pendidikan Indonesia pada Selasa, 14 November 2023 telah menyelenggarakan Pengukuhan Guru Besar (PGB) 2023. Kegiatan PGB ini diselenggarakan di Gedung Achmad Sanusi, UPI Kampus Bumi Siliwangi, Kota Bandung. Turut hadir dalam kegiatan antara lain Rektor UPI, Prof. Dr. H. M. Solehuddin, M.Pd., MA. beserta jajaran, Sekretaris Majelis Wali Amanat (MWA) UPI, Prof. Dr. Idrus Affandi, SH., Ketua Senat Akademik (SA) UPI, Prof. Dr. Didi Suryadi, M.Ed. beserta jajaran, Ketua Dewan Guru Besar (DGB) UPI beserta jajaran, para dosen yang dikukuhkan, serta sejumlah tamu undangan. Dalam rangkaian PGB, terdapat sepuluh Guru Besar dari Universitas Pendidikan Indonesia dari berbagai Fakulltas. Guru Besar dari Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan yang dikukuhkan, yaitu: Prof. Dr. Drs. Jaja Kustija, M.Sc. dari Prodi Pendidikan Teknik Elektro dan Prof. Dr. Asep Yudi Permana, S.Pd., M. Des. dari Prodi Arsitektur terintegrasi S1 dan S2.

Upacara Pengukuhan Jabatan Guru Besar (PGB) UPI Tahun 2023 ini dibuka secara resmi oleh Rektor UPI, dengan mengucapkan selamat atas jabatan Guru Besar yang diperoleh. "Mudah-mudahan, para Guru Besar dapat lebih berperan dalam membangun Universitas Pendidikan Indonesia yang bersama kita cintai ini," sambut Rektor UPI. Kemudian dalam rangkaian Pengukuhan Guru Besar ini dari sepuluh Guru Besar masing-masing menyampaikan Pidato/ Orasi Ilmiahnya.

Guru Besar dari Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan dipersilakan memberikan Orasi Ilmiahnya pada sesi ke-2 yaitu pada kesempatan pertama dipersilahkan kepada Prof. Dr. Jaja Kustija, M.Sc. dari Dosen Prodi Pendidikan Teknik Elektro menyampaikan pidato/ Orasi Ilmiah dengan judul "Sharing Fasilitas Praktikum di Era Society 5.0 Dalam Pencapaian SDGs Berbasis Remote Laboratory (Studi Kasus Kompetensi Mekatronika)". 

Kesempatan kedua Prof. Dr. Asep Yudi Permana, S.Pd., M. Des. dari Dosen Prodi Arsitektur S2 menyampaikan pidato dengan judul "Transformasi Ruang Perkotaan: Antara Elastisitas dan Plastisitas Ruang."

Setelah Para Guru Besar memberikan Pidato/ Orasi Ilmiahnya, selanjutnya adalah prosesi pengalungan tanda Guru Besar UPI oleh Rektor UPI. Sebagai salah satu pihak yang terus mendorong dan menguatkan situasi akademik, Dewan Guru Besar (DGB) UPI memberikan apresiasi kepada seluruh Guru Besar yang telah dikukuhkan.

Kegiatan Pengukuhan Guru Besar FPTK diteruskan dengan berkeliling disekitar lingkungan UPI untuk penyambutan Guru Besar selanjutnya di Fakultas. Penyambutan oleh Dekan Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan dilaksanakan di Pelataran Plaza FPTK dan Auditorium FPTK UPI.

Selanjutnya Prof. Dr. Jaja Kustija, M. Sc. dan Prof. Dr. Asep Yudi Permana, S.Pd., M. Des. menyampaikan pencapaiannya menjadi Guru Besar, langkah dan proses yang dilalui untuk meraih Gelar Guru Besarnya dan tak lupa ucapan terimakasih kepada semua pihak dan keluarga yang turut membantu dan mensupport dalam proses Guru Besarnya. Selanjutnya acara ditutup dengan Do’a yang dipimpin oleh Prof. Dr. Mumu Komaro, M.T., IPU dan foto bersama.