• Hari ini: March 20, 2025

LULUSAN PERTAMA TEKNIK LOGISTIK PUBLIKASIKAN ARTIKEL ILMIAH TOPIK WAREHOUSE MANAGEMENT SYSTEM

20 June, 2024
227

Program Studi Teknik Logistik FPTK UPI telah mengantarkan mahasiswa atas nama Ajeng Ferbiani Samsudin sebagai lulusan pertama. UPI telah menerbitkan artikel ilmiah dengan judul Attributes and Effect of Implementation of Warehouse Management System (WMS) for Company Sustainability pada jurnal SINTA 4 Jurnal Teknologi Transportasi dan Logistik. Mahasiswa yang lebih akrab dipanggil ajeng ini, dibimbing oleh Dr. Bambang Darmawan, MM., (Dosen Pembimbing I) dan Vina Dwiyanti, M.Pd (Dosen Pembimbing II). Penulisan artikel ini ditulis selama 4 bulan. 


Topik WMS ini diambil oleh Ajeng karena ketertarikannya ketika mengambil mata kuliah Sistem Pergudangan, kemudian dilanjutkan pada mata kuliah Proyek Konsultansi dimana memberikan pengalaman real dalam pengambilan case study yang ada di industri terutama gudang. Proses bimbingan ini dilanjutkan dengan review dari reviewer jurnal, selanjutnya tepat pada tanggal 04 April 2024 lalu, Ajeng mengikuti ujian sidang dengan rekognisi Artikel Ilmiah yang telah terbit dengan dilakukan ujian oleh Prof. Dr. Mumu Komaro, M.T., (Penguji I), Hanissa Okitasari, S.T., M.Sc., (Penguji II), dan Aulia Zikri Rahman, S.Pd., M.Eng (Penguji III). 


Ujian sidang dilakukan melihat pemahaman dan kemampuan mahasiswa dalam mempertahankan ide yang diajukan dalam penyelesaian studi. Ajeng menuturkan “sebagai lulusan pertama dari program studi ini, saya merasa terhormat dapat menjadi bagian dari sejarah pendidikan dalam bidang Teknik Logistik. Ini adalah awal dari perjalanan yang panjang, dimana ilmu yang telah saya peroleh akan menjadi bekal berharga dalam menghadapi tantangan masa depan. Dengan rendah hati, saya berkomitmen untuk terus mengembangkan diri dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan industri, menjunjung tinggi nama baik almamater serta memperjuangkan inovasi dalam bidang logistik”ujar Ajeng.  Semoga lulusan Teknik Logistik dapat berkontribusi aktif untuk memajukan dunia logistik nasional maupun internasional.  (Kontributor Berita:  Vina Dwiyanti)