• Hari ini: February 16, 2025

Conny Auleoni Sapira Putri Raih predikat cumlaude dan sukses jadi wisudawan terbaik Prodi Pendidikan Teknik Bangunan FPTI UPI

29 October, 2024
179
nny Auleoni Sapira Putri, lulusan Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan angkatan 2020 di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), mencetak prestasi gemilang dengan meraih IPK hampir sempurna 3.89. Ia dinobatkan sebagai wisudawan terbaik di Fakultas Pendidikan Teknik dan Industri (FPTI) untuk tahun akademik 2024/2025. Perempuan asal Pangandaran ini berhasil menyelesaikan studinya dalam waktu empat tahun dengan predikat cumlaude.
Sebagai anak perantau dari Kabupaten Pangandaran, kesuksesan ini menjadi pencapaian luar biasa bagi Conny. "Dulu, kuliah di UPI hanyalah angan-angan. Saya tak pernah membayangkan bisa berada di sini, tetapi dengan doa dan usaha, alhamdulillah saya diberi kesempatan," ujarnya. Conny mengingat kembali saat pertama kali menginjakkan kaki di Bandung, masih terbayang rasa ragu, "Bisakah saya bertahan dan menyelesaikan studi di sini?" Namun, keraguan itu segera ia tepis dengan tekad kuat.
Conny adalah anak sulung dari pasangan Japar Sidiq (54) dan Rosmawati (49), yang berasal dari Kecamatan Parigi, Pangandaran. Ayahnya, seorang buruh bangunan, menjadi tulang punggung keluarga. Kesuksesan Conny menjadi lulusan terbaik membawa kebanggaan tak terhingga bagi keluarga mereka.
"Saya masih ingat, saat di acara keluarga saya menyatakan ingin kuliah, ada yang meragukan, 'Masa anak buruh bangunan bisa kuliah?' Namun hal itu justru memotivasi saya untuk membuktikan bahwa anak dari keluarga sederhana bisa meraih sukses dan mengangkat derajat orang tuanya," kenang Conny. Ia menggunakan keraguan orang lain sebagai bahan bakar semangatnya, bertekad menjadi mahasiswa yang luar biasa.
Selama masa kuliah, Conny memanfaatkan setiap kesempatan dengan sebaik-baiknya, mengikuti perkuliahan dengan serius, dan mencari pengalaman yang tidak bisa diberikan oleh keluarganya. Ibunya, Rosmawati, selalu mendukung keinginan Conny, "Sebagai orang tua, saya hanya bisa memberikan doa dan dukungan, asalkan itu hal positif dan membuat Conny berkembang," ujarnya.
Bagi Conny, kelulusan ini bukan akhir dari perjalanan, melainkan awal dari petualangan baru. Ia mengakui bahwa keberhasilannya adalah hasil kerja keras, manajemen waktu yang baik, serta dukungan penuh dari orang tua. "Jika kita sudah berusaha maksimal tapi hasilnya belum sesuai harapan, jangan putus asa. Pasti ada pelajaran berharga di dalamnya," pesannya.
Rosmawati, yang tidak pernah membayangkan putrinya bisa lulus dengan nilai memuaskan, merasa sangat bangga dan berharap Conny dapat mewujudkan semua impiannya. Ia juga berterima kasih kepada UPI dan seluruh dosen yang telah memberikan pengalaman berharga selama masa perkuliahan Conny.
Saya sangat berterima kasih kepada Allah SWT yang telah memberikan kesempatan untuk berada di titik ini. Kepada Universitas Pendidikan Indonesai dan seluruh dosen Pendidikan Teknik Bangunan FPTI serta dosen pembimbing skripsi, yang telah memberikan Pelajaran serta pengalaman yang sangat berharga bagi saya. Semua hal yang saya dapatkan semoga bisa saya amalkan di kehidupan selanjutnya. Serta dukungan yang orang tua saya berikan dan rekan rekan yang selalu membersamai dalam keadaan apapun di masa perkuliahan.” tutup Conny dengan penuh rasa syukur.